Cara Desain Stempel Sederhana di CorelDRAW | Belajar CorelDRAW

Sebenarnya sudah banyak sekali blog yang membahas mengenai cara membuat stempel dengan corel draw. Tutorial yang mereka sajikan sangat lengkap dan runtut [menurut saya pribadi], maka dari itu saya sendiri agak pesimis dengan tulisan ini :D
Tapi nggak apalah, toh tiap orang punya kelebihan dan kekurangan masing-masing. Jadi mohon dimaafkan apabila artikel tutorial yang saya tulis kurang jelas :D

Langsung saja kita praktek membuat stempel di corel draw ya.

Langkah pertama kalian buka corel draw dan buat objek bulat dengan Ellipse Tool. Ketebalan garis 2 mm atau bisa disesuaikan selera
 Buat objek bulat lagi dengan outline lebih tipis, 1 mm
 Buat objek bulat yang ketiga, lebih kecil dengan ketebalan outline 1,5 mm dan letakkan di tengah-tengah
 Buat objek kotak dengan Rectangle Tool dan letakkan di atas objek bulat paling kecil
 Seleksi semua dengan menekan Ctrl + A, kemudian tekan huruf P di keyboard. Supaya semua objek berada di tengah-tengah dan presisi.
 Tekan Shift, klik objek kotak warna merah dan objek bulat paling kecil. Pada property bar pilih Trim
Delete objek kotak warna merah dan lihat hasil sementara
Seleksi semua dan klik menu Arrange - Convert Outline To Object. Pada langkah ini tujuannya untuk mengubah garis menjadi objek utuh.
 Buat objek bulat lebih besar dari objek yang ada di tengah dan tambahkan tulisan apa saja. Kalau dalam tutorial ini objek bulat berwarna biru.
 Klik teksnya dan klik menu Text - Fi Text To Path
 Arahkan kursor pada objek bulat warna biru. Gambar di bawah ini adalah prosesnya
 Lepaskan mouse dan lihat hasilnya. Tulisan melingkar mengikuti objek bulat warna biru
Tekan Ctrl + K untuk memisahkan objek bulat warna biru dan tulisannya. Kemudian perbesar objek bulat warna biru tersebut seperti gambar di bawah ini. Jangan lupa juga bikin tulisan lagi ya :D
Klik tulisannya dan klik lagi menu Text - Fit Text To Path dan arahkan kursor pada objek bulat warna biru untuk bagian bawah
 Jika berhasil, tulisannya akan terbalik dan susah untuk dibaca.
 Perhatikan pada property bar. Klik Mirror Text yang saya beri highlight warna merah
Tekan Ctrl + K dan Delete objek bulat warna birunya dan lihat hasilnya. Bisa kalian tambahkan pemanis, seperti objek bintang atau yang lainnya.
 Langkah terakhir seleksi semua dan para propery bar pilih Weld untuk menggabungkan semua menjadi satu objek.
Dengan demikian, kalian sudah bisa mengganti-ganti warna stempel yang barusan kalian bikin. Bagaimana mudahkan? Tutorialnya agak panjang sih, tapi semoga mudah dimengerti.

Related Posts

0 COMMENT:

Post a Comment

Forum Diskusi