Cara Memunculkan Menu CorelDRAW yang Hilang | Belajar CorelDRAW

Salah satu hal yang memudahkan seseorang dalam mengoperasikan software corel draw adalah menu utama. Menu utama yang ada di corel draw terdiri dari File, Edit, View, Layout, Arrange, Effects, Bitmaps, Text, Table, Tools, Window dan Help.
Lalu bagaimana jika menu utama corel draw hilang? Sebenarnya bukan hilang, melainkan menu-menu tersebut belum dimunculkan atau terkadang kita salah ngeklik hingga menyebabkan menu tersebut tersembunyi.

Misalkan pas kalian membuka corel draw dan tiba-tiba menunya blank seperti ini
Apa yang akan kalian lakukan melihat kejadian ini? Mungkinkan terkena virus? Tenang saja dan slow, karena ini hanya masalah yang kecil :D

Cara memunculkan menu utama di corel draw sangat mudah. Kalian buka corel draw dan buat lembar kerja baru. Kemudian klik kanan pada area yang saya beri tanda panah warna merah ini. Bisa yang atas atau bawah
Silahkan pilih Menu Bar untuk menampilkan menu utama di corel draw
Secara otomatis, menu yang letaknya paling atas tersebut akan muncul dengan sendirinya. Bagaimana sudah bereskan masalahnya? Semoga bermanfaat ya. Salam.

Related Posts

0 COMMENT:

Post a Comment

Forum Diskusi