Memahami Fungsi Intersect di CorelDRAW | Belajar CorelDRAW

Selamat datang di blog belajar coreldraw. Apa kabar kalian? Jumpa lagi nih dimateri lanjutan teknik shaping yang keempat, setelah sebelumnya kita membahas part 3 tentang memahami fungsi Trim di corel draw.
Memahami Fungsi Intersect di CorelDRAW
Pada materi bab 4 kali ini kita akan membahas mengenai Intersect. Menu Intersect digunakan untuk menghasilkan objek baru dari perpotongan dua objek. Bingung ya? Bhahaha

Kalau kalian masih bingung dan mengawang-awang, ada baiknya kita langsung mempraktekkan supaya lebih jelas.

Sebagai contoh saya membuat dua objek bunder seser saling bertumpuk seperti ini
Saya seleksi kedua objek tersebut dan saya klik Intersect di property bar
Jika kedua objek utama kalian geser, maka akan tercipta objek baru sesuai bentuk antar kedua objek tadi
Saya kasih contoh lagi, misalkan saya buat objek limas segiempat dan objek bulat. Kedua saya letakkan saling bertumpuk
Kemudian saya intersect lagi dan menghasilkan objek baru seperti ini
Menu Intersect ini juga bisa digunakan untuk memotong gambar lho. Lihat contoh dibawah ini, saya memasukkan 1 buah foto dan membuat objek bulat diatasnya
Saya seleksi semua, klik Intersect
Saya delete foto utama, maka bentuk foto yang semula kotak memanjang akan berubah menjadi bulat sesuai objek yang ada diatasnya

Semoga kalian paham ya dengan penjelasan memahami fungsi intersect di corel draw ini. Apabila ada pertanyaan, boleh urun rembug di kolom komentar yang sudah saya sediakan. Semoag bermanfaat.

Related Posts

0 COMMENT:

Post a Comment

Forum Diskusi